Selasa, 27 Desember 2016

Panduan cara membuka / melepas layar LCD netbook Acer Aspire One 722.

Jika karena sesuatu hal layar LCD LED laptop / netbook anda retak, maka perlu diganti.
Anda bisa membawanya ke tempat service atau toko yang menjual LCD sekaligus meminta jasa mereka untuk memasangkannya. Atau, anda bisa coba (berani?) beli LCD secara online dan kemudian memasangnya sendiri. Dengan cara ini anda bisa menghemat uang, asalkan anda punya waktu dan sedikit ketrampilan teknis.

Di sini saya jelaskan melalui foto, langkah-langkah cara melepaskan LCD LED dari netbook Acer Aspire One 722.

Pertama-tama, jangan lupa lepaskan baterai dan adaptor agar tidak ada yang konslet ketika kita oprek bagian dalam laptop.


Posisikan netbook agar mudah bagi kita untuk melepas bautnya. Cungkil penutup baut dengan menggunakan ujung cutter. Hati-hati. Baut hanya ada dua di bingkai sebelah bawah. Lepaskan baut dengan mengunakan obeng plus.



Setelah dua baut dilepas, kita buka bingkai dengan menggunakan kartu bekas perdana seluler atau kartu bank yang tak terpakai. Kartu disisipkan ke celah di antara bingkai dan casing.



Setelah bingkai dicopot, kita lepaskan selotip kain yang menempelkan kabel fleksibel ke LCD, menggunakan cutter pula.


Kemudian lepaskan empat baut yang mengencangkan LCD pada casing.
LCD bisa diangkat, tapi kabel fleksibel masih menempel ke soket LCD. Taruh LCD terbalik di atas keyboard.



Terakhir lepaskan konektor kabel fleksibel dari LCD, lagi-lagi menggunakan ujung cutter untuk melepas bagian yang lengket seperti selotip.



Demikian langkah-langkah melepaskan LCD. Selnajutnya anda ambil LCd pengganti yang ingin dipasang. Langkah-langkahnya adalah kebalikan yang telah diuraikan di atas.

Semoga berhasil. Salam.



Selasa, 01 November 2016

Solusi untuk memperbaiki laptop / netbook Acer Aspire yang mati total.

Laptop / Netbook Acer Aspire One anda rusak matot tidak mau hidup ?

Di mana tempat service untuk membetulkan laptop Acer yang mati total, yang murah, terjamin, di Bandung?

Perbaiki di sini. Sehari selesai.
Solusinya ganti mesin / motherboard dengan yang asli,
kondisi bekas tapi masih sehat normal lancar.
Garansi 1 bulan.

Saat ini tersedia motherboard untuk type

Acer Aspire One D255, D260, Happy. rp. 500rb.
Acer Aspire One 722, AO 756. rp.550rb.
Acer Aspire 4738, 4738z. rp.600rb.
Acer Aspiire 4352, 4752. rp.650rb.

Kontak via sms / WA ke nomor di samping.
089 657 366 299
Lokasi
Jln. Moch. Ramdan no. 83 Bandung.
Bisa lihat di Google Map.


Selasa, 18 Oktober 2016

Mengganti layar LCD LED laptop / netbook yang pecah

Layar LCD laptop anda pecah ? Itu termasuk musibah ya.. Saya turut prihatin..
Mungkin karena terjatuh, tertekan di tas ransel, atau terinjak, atau tertendang oleh anak.
Apa boleh buat anda mesti membetulkannya yaitu dengan mengganti panel layar LCd tsb.

Di mana tempat membeli layar panel LCD / LED untuk laptop atau netbook ? Biasanya orang langsung menyarankan untuk pergi ke mall yang menjual barang-barang elektronika dan alat spare part komputer. Sayangnya di sana harganya seringkali mahal (muahaalll.. banget). Ya maklumlah di sana kan perusahaan mesti bayar sewa toko dan menggaji pegawai yang standby melayani di toko. Ya engga murah lah.
Adakah toko yang menjual layar LCD dengan harga murah terjangkau apalagi untuk ukuran dompet mahasiswa ?

Di Bandung, ada gan, alternatif tempat membeli spare part laptop yang harganya oke banget. Engga akan kemahalan, soalnya tokonya engga nyewa dan yang ngelayani ya orang yang punya tokonya sendiri.

Sebagai gambaran tentang harga:
Ganti LCD untuk netbook Acer Aspire One ukuran 10 inci rp.500rb.
Ukuran 11.6 inci rp.550rb.
Ukuran 14 inci rp. 550rb.

Apapun merk laptop anda, layar LCD sebenarnya standard, compatible untuk berbagai merk. Yang penting diperhatikan adalah:
1. Ukuran layar (dalam inci, diukur secara diagonal)
2. Tebal atau tipis (slim)
3. Posisi dan bentuk konektor.
4. Posisi lubang baut.
Untuk laptop jadul, jenisnya masih LCD bukan LED.
Untuk laptop-laptop sekarang semuanya sudah menggunakan LCD LED, karena terangnya lebih merata dan hemat energi.

Sombrero Laptop Parts beralamat di jln. Moch. Ramdan no.83 Bandung.
SMS / Whatsapp 089 657 366 299.
Jam kerja: 09.00 sd 18.00. Hari Minggu dan hari besar tutup.

Ini lokasi tokonya gan:


Sombrero Laptop Parts dalam Google Map

Jumat, 23 September 2016

Bisakah laptop Celeron atau dual core di upgrade ke processor core i3 atau i5 ? Ada yang BISA.

Pertanyaan yang masih sering saja ditanyakan,
Bisakah laptop Celeron atau dual core di upgrade ke processor core i3 atau i5 ?
Jawabannya: Ada yang BISA, ada juga yang tidak.

Tolong jangan tanya hal-hal yang terlalu naif seperti "bisa engga laptop saya yang sekarang pakai AMD C70 di-upgrade jadi Intel Core i5?"

Syarat laptop untuk bisa upgrade processor:

  • Processor bukan yang disolder di motherboard tapi yang pakai soket. Sebagian laptop ada yang processornya disolder ada juga yang pakai soket.
  • Processor yang lama dan processor yang untuk upgrade mesti dari produsen sama (Intel dengan Intel juga), arsitektur sama (misalnya Sandy Bridge), jadi soketnya pun sama.

Contoh laptop yang bisa diupgrade:
Celeron lama seri M540, 550 sd 585 dan dual core generasi lama seri T2310, T2370, T2390, T2410 bisa di-upgrade maksimal ke Core2Duo T5000an misalnya T5750, dan T6000an (misal T6400), T7000an, dan T8000an, mentok. Tidak bisa ke Core i3 atau i5 karena beda arsitekturnya dan bentuk processornya juga beda.

Laptop yang menggunakan processor Intel dual core seri P6000an yaitu P6000 , P6100 , P6200 , P6300 bisa diupgrade / diganti processor nya dengan i3 dan i5 yang berbasis arsitektur Arrandale (bukan yang Sandy Bridge).
Processor i3 dan i5 yang berbasis Arrandale yaitu :
i3-330M , i3-350M , i3-370M , i3-380M , i3-390M .
i5-430M , i5-450M , i5-460M , i5-470M , i5-480M , i5-520M , i5-540M

Laptop dengan processor Intel dengan arsitektur Sandy Bridge bisa diupgrade dengan yang sejenis, contohnya processor Intel B800 bisa digantikan dengan Intel Core i3-2310m atau i5-2410m, atau i5-2520m.

Untuk mengetahui tentang jenis processor yang anda miliki, bisa lihat-lihat ke www.cpu-world.com

Untuk membeli processor Intel Core i5-2520, bisa ke
https://www.tokopedia.com/sombrero/processor-laptop-core-i5-2520m-socket-g2-rpga988b-sr048-core-i5


Beli di sini, keyboard laptop dari dulu murah semakin murah di Sombrero Laptop Parts Bandung

Masih banyak pemakai komputer yang bingung ketika laptop tiba-tiba error, salah satu atau beberapa huruf pada keyboard tidak bisa mengeluarkan huruf ketika ditekan. Atau tiba-tiba laptop/netbook berbunyi tittittittittittittit........ ketika baru dinyalakan, itu pertanda ada tombol yang seolah kepencet terus tanpa ditekan (sudah konslet).

Tak usah bingung, di-google aja..
Di mana tempat servis yang menjual keyboard laptop kualitas standard dengan harga di bawah standard alias murah ? Di Sombrero Laptop Parts Bandung.
Alamatnya: jalan Moch. Ramdan no.83 Bandung. SMS /WA 089 657 366 299.
Di mana tuh lokasi alamat tsb ? Coba deh buka peta Google Map, ketik aja Sombrero Laptop Bandung.

Keyboard yang sering dicari orang yaitu keyboard laptop Acer seri 4736, 4738, 4741 dan sejenisnya, harganya murah hanya rp.100rb. Baru, bergaransi satu bulan. Dipasangin pula. Bisa ditunggu.

Juga keyboard netbook Acer yang 10 inci, yaitu Aspire One 532h, D255, D257, D270, Happy, harganya juga hanya rp.100rb.

Keyboard untuk laptop merk lain yang umum seperti Asus, Dell, Compaq, HP, Lenovo, Toshiba juga tersedia. Coba hubungi kami via SMS / WA, sebutkan merk laptop dan serinya misalnya "Dell N4010".

Kalau bicara biasakan yang jelas ya, jangan cuma bilang keyboard HP. Laptop HP itu kan banyak macamnya. Misalnya, "Keyboard HP Mini 110". Itu pun kurang lengkap. Yang benar contohnya "Keyboard HP Mini 110-3014tu."

Selasa, 23 Agustus 2016

Bagaimana cara membuat yoghurt sendiri ? Di mana membeli bahan bibit pembuat yoghurt / yogurt starter ?

Pembuatan yogurt memerlukan proses fermentasi yang melibatkan mikroorganisme. Ada kemiripan yang paralel dengan pembuatan roti.
Pada pembuatan roti atau donat atau kue lain yang memakai tepung dan ragi (misalnya bakpau, cakueh), maka adonan tepung dan telur diberi ragi (yeast) kemudian dibiarkan ragi tersebut bekerja sehingga berubah menjadi "dough" yang sudah melar dan tinggal dipanggang, dikukus atau digoreng menjadi kue yang empuk. Salah satu ragi yang paling dikenal di pasaran adalah fermipan, berbentuk bubuk, dikemas dalam bentuk sachette.

Agak mirip, pada pembuatan yogurt, susu yg disiapkan untuk diolah, diberi bibit yogurt atau "yogurt starter", kemudian didiamkan agar mikroorganismenya bekerja mengolah susu. Perbedaan pembuatan yogurt dengan pembuatan roti yaitu pada jenis raginya, dan juga temperatur lingkungan di mana organisme tsb bisa optimal bekerja, serta lamanya proses fermentasi. Ragi roti hanya memerlukan suhu ruang biasa dan waktu yang tidak terlalu lama untuk mengolah adonan roti. Sedangkan bibit yogurt harus bekerja pada suhu antar 42~44 derajat celcius agar dapat bekerja dan berkembang biak dengan baik. Waktu yang diperlukan untuk mengubah susu menjadi yogurt sekitar 6 sampai 8 jam.

Alat sederhana untuk mengolah susu menjadi yogurt dapat berupa wadah plastik biasa diisi susu dan bibit yougurt kemudian ditaruh di dalam sebuah kardus dan diberi bola lampu yang dinyalakan terus selama 8 jam supaya suhunya tetap hangat pada 42~44 derajat. Ada juga yang jual di pasaran, wadah pembuat yogurt yang dilengkapi dengan pemanas elektrik otomatis serta timer.

Bibit yogurt dapat dibeli di beberapa tempat, coba saja search di Google. Ada yang berupa cairan, ada juga yang berupa bubuk. Tentu saja yang berupa bubuk kering lebih praktis, dalam hal pembelian, pengiriman dan penyimpananannya. Kalau ragi roti orang pakai merk Fermipan, sedangkan untuk bibit yogurt salah satu yang banyak dipakai adalah merk Yogourmet buatan Kanada.

1 sachet (5gr) mula-mula diaduk dengan 100 ml susu agak hangat (jangan terlalu hangat, sekitar 44 derajat), kemudian diproses dengan 1 liter susu (dimasukkan inkubator 8 jam dgn suhu 44 Celcius). Sudah jadi 1 liter yogurt pertama (bisa langsung dikonsumsi), saya bagi 5 bagian @ 200ml. Tiap 200ml saya proses lagi dengan 1 liter susu. Semua jadi yogurt. Total jadi yogurt 5 liter lebih. Kalau proses dan hasilnya bagus, bisa diturunkan (dibiakkan) lagi, jadi tidak usah beli lagi bibit keringnya.

Di mana membeli bahan bibit pembuat yogurt ?
Ada di sini, di ruko jalan Moh. Ramdan no.83 Bandung. kontak 089 657 366 299.
Harga rp.80.000,- untuk 2x5gram.

Bisa juga membeli lewat tokopedia,
https://www.tokopedia.com/sombrero/bibit-yoghurt-dried-yogurt-starter-yogourmet-import-asli-canada



Sabtu, 07 Mei 2016

Ganti Keyboard laptop notebook netbook Acer Aspire. Baru. Murah banget di Bandung.

Keyboard laptop rusak ? Anda mau beli keyboard laptop ?
Di mana toko yang jual keyboard laptop Acer yang murah di Bandung ?
Di sini gan,

Hanya 125ribu. 
Baru. Kualitas baik. Garansi sebulan.

Keyboard laptop dan netbook Acer untuk type:
Aspire Aspire One A110 A150 D150 D250 ZG5 ZG8 P531h 531h.
522, 532h D255 D260 D257 D270 Happy Happy2.

Acer Aspire One 721, 722 dan 751.

Acer Aspire 4736, 4738, 4739, 4740, 4741, 4750, 4752, 4352
dan lain-lain.

Bisa ditunggu ? Ya, 5 menit.
Biaya pemasangan? Hanya 5 ribu rupiah.

Untuk keyboard type lain tersedia juga, kontak saja.
Ada Asus, Compaq, HP, Dell, Toshiba, Axioo dll.

Lokasi ruko:
Jl. Moh. Ramdan 83 Bandung.
Mudah dicari , pinggir jalan besar, lihat peta Google.
sms / WA 089 657 366 299. Jangan nelpon, karena sering lagi sibuk tidak bisa jawab telpon.


Rabu, 09 Maret 2016

Netbook Acer Aspire One mati matot, bagaimana mengatasinya?

Acer Aspire One anda mati total ?
Di mana tempat servis / service / repair netbook / notebook Acer Aspire One yang rusak tidak mau nyala ? 

Di sini bro.. 
Rapi, cepat, bisa ditunggu. Netbook anda yang matot bisa langsung hidup kembali.

Ready untuk type: 
D255, Happy, D260, 532h, NAV50, NAV70, PAV70
Acer 722 AMD.

Ganti motherboard, dengan mainboard original second, normal, non-servisan.
Garansi dua minggu.

Harga Rp. 500rb. Nett no nego.
Lokasi
jl. Moh. Ramdan no.83 Bandung.
Bisa lihat di peta Google map.

Nomor kontak 089 657 366 299 SMS / WA.

Rabu, 06 Januari 2016

Mengatasi kerusakan mesin cuci yang sering terjadi.

Kerusakan mesin cuci Sanyo yang sering terjadi.

Gejalanya, air tidak masuk, atau kadang sebaliknya airnya malah tidak berhenti secara otomatis ketika sudah penuh. Ini jenis kerusakan yang termasuk simpel. Problemnya disebabkan oleh kran otomatis (kran elektrik) yang tidak berfungsi sehingga tidak otomatis lagi. Akibatnya kita mesti mengisi air secara manual pakai ember atau selang.


Kita ganti saja kran otomatis ini dengan yang baru. Barang tersebut bisa dibeli di www.tokopedia.com/sombrero . Yang penting diperhatikan adalah bentuk kran yg akan dibeli harus sama persis dengan yg mau diganti, yaitu bentuk lubang keluar masuk airnya dan posisi lubang bautnya.



Kran ini normalnya menutup, ketika mesin cuci diprogram untuk membuka aliran air, maka kran elektrik ini diberi listrik dan kran membuka sehingga air mengalir. Ketika sensor mesin cuci mengetahui air sudah cukup, maka listrik ke kran tsb di-OFF-kan dan kran menutup, air berhenti.

Kalau anda mengalami problem pada mesin cuci seperti ini, sekarang sudah tahu kan solusinya. Lumayan, kalau betulkan sendiri bisa menghemat seratus ribuan lebih dibandingkan memanggil teknisi datang.

Begitulah sedikit sharing tentang pengalaman memperbaiki mesin cuci yang rusak. Untuk jenis kerusakan lainnya, maaf aku belum banyak pengalaman. Oya, sedikit tip: untuk melepaskan selang internal mesin cuci yang dilem dengan kran yg lama, pakai minyak kayu putih untuk merontokkan lemnya.

Tag: Sanyo, Sharp, LG, Samsung.